News  

Dr. Hasnul Faizal Isi Kuliah Umum FKIP USK soal Diplomasi dan Pembangunan Olahraga Malaysia

KabarAktual.id – Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan Universitas Syiah Kuala (FKIP USK) menggelar kuliah umum bertema “Pembangunan dan Diplomasi Sukan Malaysia: Dari Dasar ke Dunia” di Auditorium FKIP USK, Jumat (21/11/2025). Kegiatan ini menghadirkan Menteri Kedutaan (Pendidikan) Education Malaysia Indonesia (EMI) Kedutaan Besar Malaysia di Jakarta, Dr. Hasnul Faizal Bin Hushin Amri.

Wakil Rektor Bidang Akademik USK, Prof. Dr. Ir. Agussabti, M.Si., IPU, dalam sambutannya mengapresiasi kehadiran Dr. Hasnul. Ia menilai kunjungan tersebut penting untuk memperkuat kerja sama antara USK dan berbagai universitas di Malaysia.

Agus mengatakan hubungan akademik kedua negara selama ini sudah berjalan melalui program beasiswa, pertukaran pelajar, hingga pertukaran dosen.“Karena itu, kehadiran Dr. Hasnul ini sangatlah bermakna bagi kami,” ujarnya.

Ia menambahkan, tema “sukan” yang merujuk pada olahraga membuka peluang kolaborasi yang lebih luas antarinstansi pendidikan.

Dalam kuliah umum itu, Dr. Hasnul memaparkan perkembangan pembangunan olahraga Malaysia sejak era kolonial hingga masa kini. Ia menjelaskan bahwa keberhasilan olahraga Malaysia merupakan hasil kebijakan yang terstruktur, mulai dari pendidikan olahraga di sekolah, pembinaan atlet usia muda, sains olahraga, hingga kompetisi tingkat tinggi.

Ia menyebut ekosistem tersebut berada di bawah payung Dasar Sukan Negara yang bertumpu pada tiga pilar: Sport for All, Sport for Excellence, dan Sport Industry. Diplomasi olahraga, menurutnya, kini menjadi elemen penting dalam hubungan internasional modern.

“Kita mungkin bertanding di gelanggang, tetapi kita bersaudara di luar gelanggang. Malaysia dan Indonesia punya peluang besar untuk berkolaborasi dan mengangkat olahraga Asia Tenggara ke pentas dunia,” ujar Dr. Hasnul.

Kegiatan itu turut dihadiri Direktur Sekolah Pascasarjana USK, Prof. Dr. Hizir; Kepala OIA USK, Dr. Muzailin Affan; Plt. Dekan FKIP USK, Dr. Sanusi, S.Pd., M.Si.; para wakil dekan; serta dosen-dosen FKIP USK. Acara ditutup dengan penyerahan cinderamata dan sesi foto bersama seluruh peserta.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *