News  

Jangan Tangung-tanggung, Lembaga Ini Minta Mualem Ganti Semua Kepala SKPA

Tarmizi Age (foto: dok Ist)

KabarAktual.id – Ketua Umum Aliansi Rakyat Aceh (ARAH) Tarmizi AGE meminta Gubernur Muzakir Manaf agar mengganti semua kepala SKPA. “Jangan hanya satu-dua, semua kepala dinas yang sudah lama menjabat sudah boleh diistirahatkan. Mereka sudah cukup lelah,” ujar Tarmizi dalam pernyataan tertulisnya, Rabu (19/02/2025).

Untuk mendapatkan energi baru, menurut eks GAM Denmark ini, kepala pemerintahan Aceh perlu didukung oleh tenaga yang masih fresh dan itu hanya dimiliki oleh orang baru. “Yang lama-lama dan sudah sangat lelah sudah cukuplah. Biar yang muda-muda yang memimpin,” tambahnya.

Sosok yang biasa dipanggil Mukarram ini melanjutkan, tidak hanya di level eselon II atau kepala SKPA yang perlu dilakukan penyegaran. Pejabat di level di bawahnya, seperti eselon III dan IV, juga perlu dirotasi. “Agar muncul semangat dan gairah kerja baru,” kata Tarmizi.

Dia menambahkan, gubernur yang biasa disapa Mualem itu akan menjalankan sejumlah program kerja strategis. Dalam melaksanakan program-program visionernya, kata Mukarram, gubernur membutuhkan tim yang kuat dan berenergi. “Maka butuh tenaga baru yang cerdas dan energik,” tandasnya.

Tarmizi mengatakan, saran yang disampaikannya bertujuan untuk kebaikan demi memberikan pemikiran untuk kemajuan Aceh yang hendak menjangkau kemakmuran dan kesejahteraan rakyat Aceh. “Inilah saatnya Aceh bangkit di bawah kepemimpinan Mualem. Aceh sudah sangat jauh tertinggal karena berbagai kekeliruan masa lalu. Ibarat kapal hampir tenggelam,” sambungnya.

Pimpinan lembaga ARAH ini juga mengajak seluruh elemen masyarakat Aceh agar mendukung kepemimpinan Mualem sehingga semua program yang dijalankan bisa berhasil dengan baik. “Agar cita-cita kita tercapai,” tutup Tarmizi AGE.[]

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *